Saturday, July 27, 2024
HomeBeritaPemberian Pengahargaan PNS Berprestasi di Lingkungan Pemprov Kaltim

Pemberian Pengahargaan PNS Berprestasi di Lingkungan Pemprov Kaltim

Sebanyak empat orang ASN Bappeda Prov. Kaltim mendapat Penghargaan PNS Berprestasi dan Tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya (SLKS) yang di gelar oleh Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kaltim pada 20 Desember 2022.

Bertempat di Pendopo Odah Etam Kantor Gubernur Kalimantan Timur acara ini dibuka oleh Wakil Gubernur Kaltim Bapak Hadi Mulyadi, beliau menyampaikan penerima penghargaan PNS Berprestasi sejumlah 186 (seratus delapan puluh enam) orang yang berasal dari PNS di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dengan penyerahan secara simbolis sebanyak 10 orang.

ASN Bappeda Prov. Kaltim yang mendapat penghargaan ASN Berprestasi adalah bapak Arbainsyah, SE (purna tugas) dan bapak Prof. H. M. Aswin, MM (mutasi) , sedangkan Tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya diberikan kepada bapak Saur Parsaoran T, S.Pi, MEMD dan bapak Perdana Jati Leksono, ST, M.Eng.

SLKS  adalah tanda kehormatan yang dianugerahkan Presiden kepada PNS sebagai penghargaan atas dedikasi dan kesetiaan, secara terus menerus sekurang-kurangnya 10 tahun, 20 tahun atau 30 tahun, serta tidak pernah tersangkut kasus hukum. Sementara itu Penghargaan PNS Berprestasi diberikan kepada PNS Purna Tugas (Pensiun).

Menutup sambutannya bapak Hadi Mulyadi berpesan agar penghargaan ini dapat menjadi motivasi dalam meningkatkan kinerja, “Saya ucapkan selamat dan dapat dijadikan sebagai pemicu semangat dalam meningkatkan kinerja pengabdian dan contoh teladan bagi PNS lainnya”.

Sumber: BAPPEDA Kaltim

RELATED ARTICLES

TRANSLATE

Most Popular